Rabu, 20 Oktober 2010

Sekilas Tentang Hari Ini

"Kewajiban Manusia adalah berdoa dan berusaha, soal hasil Allah lah yang berhak memutuskan..."
Aku menatap hasil yang nampak di depan mata. Namaku tak disebut di sana, sebagai salah seorang 'beruntung' yang usaha dan doanya di ijabah oleh Allah sesuai dengan keinginan mereka. Langkahku untuk menuju pendidikan yang lebih tinggi, mungkin untuk sementara waktu tehenti, namun tak ada alasan bagiku untuk berkecil dan meratapi diri. Langkah yang mesti ditapaki masih panjang. Satu kegagalan, tak mesti mempengaruhi kehidupan. Tahun ini mungkin Allah belum mempercayakan amanah itu kepadaku, sebab masih banyak amanah-amanah lain yang mesti kutunaikan disamping pemuasan ambisi diri akan pendidikan yang lebih tinggi tersebut. Yang jelas aku tak akan menyerah, tahun depan semua akan kewujudkan dengan doa dan usaha yang lebih dibandingkan saat ini.


Sedih, jelaslah ada sedikit kesedihan yang terlintas di diri. Tapi itu tak kan merusak hari ini. Hari ini masih kan tetap indah tuk dilalui. Tak ada penyesalan karena kegagalan, sebab tak ada yang perlu disesalkan atas hasil yang tak sesuai dengan harapan. Manusia hanya diwajibkan berdoa dan berusaha namun hasilnya hanya Allah lah yang berhak menentukan. Dan aku sudah berusaha dengan seoptimal mungkin, sesuai dengan kadar kemampuan yang ada dalam diri. Doa pun tak hentinya ku panjatkan. Dan hari ini Allah menjawabnya, dengan jawaban yang tebaik bagi umatNya.

Sampit,
di Suatu Sore yang Mendung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar